Banyak Modus Penggelapan Di Indonesia

Mencari pekerjaan di Indonesia memang terbilang tidak gampang, ya untuk sebagian orang memang akan merasa gampang atau bahkan mudah. Mempunyai skill yang banyak dibutuhkan perusahaan juga memiliki nasib yang bagus pastinya akan lebih mudah mendapatkan pekerjaan yang bagus dengan hasil yang bagus juga.

Jika untuk yang bernasib bagus, tak menjadi masalah pastinya. Akan tetapi untuk yang bernasib jelek, mendapatkan pekerjaan yang layak akan susah sekali apalagi minimnya keahlian dan pendidikan yang dipunyai. Akan memperburuk orang tersebut dalam perekonomian.

Di tengah susahnya mendapatkan pekerjaan, tak sedikit oknum mencari uang dengan menipu orang dengan berbagai modus dan cara. Salah satunya modus penggelapan, alih alih meminta tolong atau mencari pertolongan eh malah menggelapkan barang milik orang lain.

Misalnya modus penggelapan sewa mobil ini biasanya pelaku berpura pura meminjam mobil sekaligus dengan menggunakan jasa sopir untuk pertama kali peminjaman. Selanjutnya dia akan akrab dengan sopir untuk bisa mencari informasi tentang keberadaan sopir dan kegiatan sopir tersebut, hal ini dilakukan sebagai cara untuk memantau sopir dari pihak rental tersebut. Pada waktu momen besar atau hari libur, dia akan meminjam ke pihak rental itu lagi dengan jasa sopir pada waktu sopir tersebut melayani penyewa lain. Dari situ biasanya pihak rental akan mudah percaya karena memang sudah beberapa kali meminjam dan akhirnya melepaskan mobil tanpa sopir dan berhasil pelaku membawa mobil rental tersebut.

Ada lagi modus penggelapan sepeda motor yang banyak menjadi sasarannya adalah teman antar teman. Misalnya si pelaku ini berkenalan dengan si A dan jika sudah akrab, si A yang mempunyai banyak teman di kenalnya juga. Pada waktu berkumpul di pelaku ini beralasan akan membeli rokok atau alasan lain dan menyuruh si A untuk meminjamkan motor temannya untuk dipakai membeli rokok. Dan setelah dipinjamkan akan langsung dibawa kabur dan teman si A akan berfikir pelaku tersebut adalah teman si A.

Comments

Popular posts from this blog

Perkembangan Properti Di Indonesia

Perkembangan Rumah Kost Di Kota Malang